Sabtu, 16 April 2016

Membuat olahan mie instan : Pizza Mie

Selamat pagi/siang/sore/malam semua. Kali ini saya sang TS (Thread Starter) akan membahas tentang makanan sejuta umat, terutama kaum kaum anak kostan yaitu mie, ahaha…
Oke dah kalau begitu, langsung saja...
 
Mie instan.... makanan sejuta umat adalah julukannya. Makanan murah meriah ini telah banyak menyelamatkan jutaan anak bangsa bangsa yang kelaparan, ahaha... Dengan rasa dan aroma nya yang khas, membuat rakyat Indonesia tidak dapat berpaling dari mie instan ini.
Okay.... kali ini TS akan mencoba membuat variasi masakan dari mie instan ini. TS akan membuat Pizza Mie.... wooow mie dibuat pizza.
Langsung saja, berikut perlengkapan dan bahan yang diperlukan :
- Penggorengan
- Mangkuk dan Piring
- Minyak goreng
daaan bahan utamanya jangan lupa

- Mie instan 1
- Telur 1 butir

Langkah-langkahnya adalah.....
1. Masak mie instan seperti biasanya, setelah matang diangkat, tiriskan, dan aduk dengan bumbu


2. Setelah bumbu diaduk rata, pecahkan telur dan masukan ke dalam mie tadi, lalu diaduk hingga rata




3. Panaskan minyak dalam penggorengan, setelah minyak dirasa cukup panas masukan campuran mie dan telur tadi ke dalam penggorengan tersebut dan masak hingga matang.


 4. Angkat mie tersebut apabila sudah berwarna kecoklatan dan matang, dan taruh ke dalam wadah.

 5. Potong-potong menjadi beberapa bagian, dan sudah siap untuk disantap

Yaps.... cukup mudah kan kawan. Pizza Mie siap di santap, bisa di tambahkan saus dan topping sesuai selera kawan kawan semua ^_^



Sumber : - masak sendiri dan pict sendiri


 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar